Bismillahirrohmanirrohim… Menjelang akhir pekan, saya menyusun laporan pertanggungjawaban kegiatan TPA Masjid As-Salam WAPENA yang sudah berjalan sejak Oktober 2018 hingga Maret 2021. Alhamdulillah wasyukurillah Allah tuntun setiap langkah dalam kebersamaan sebuah tim. Sebagai dokumentasi, laporan tersebut saya simpan juga di postingan blog berikut. LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN TPA MASJID AS-SALAM WAPENA PERIODE 2018-2020 VISI : Bersama-sama bergerak menjalankan pendidikan Islam untuk anak muslim Indonesia di Austria menuju generasi Qur’ani yang cerdas dan berakhlak mulia MISI : Mengajarkan kemampuan membaca Al-Qur'an kepada santri/anak-anak Indonesia di Austria Menanamkan Al-Qur’an sebagai pedoman hidup kepada santri Menanamkan akhlak Islami kepada santri Menjalin ukhuwah islamiyah SUSUNAN KEPENGURUSAN Pembina : Bu Ning Ketua : Mesa Dewi Puspita Bendahara : Ramlina Ram
Merajut Asa, Merekam Jejak, Menjaring Hikmah Asssalamu'alaykum warahmatullah wabarakatuh, Halo, salam kenal teman-teman pembaca :) Perkenalkan, saya Mesa. Seorang ibu rumah tangga yang saat ini berdomisili sementara di kota Wina, Austria. Griya Riset merupakan nama A Hometeam yang keluarga kami sedang bangun. Di blog ini saya menuliskan insight dari jejak perjalanan belajar saya dan keluarga. Terima kasih sudah mampir, semoga bermanfaat dan menjadi amal kebaikan :)