Skip to main content

Posts

Showing posts from July, 2020

Ich weiss, wer ich bin und was ich kann : Aliran Rasa Kelas Bunda Cekatan Institut Ibu Profesional

Bismillahhirrohmanirrohim... Alhamdulillah, puji syukur kehadirat Allah yang telah menakdirkan saya untuk sampai di tahap ini, akhir kelas Bunda Cekatan dengan kondisi optimal sekemampuan saya. Bagi diri saya secara pribadi, sebuah kelulusan adalah akhir dari sebuah proses belajar pada suatu fase dan pijakan untuk mengawali langkah di fase berikutnya. Mencakup keseluruhan aspek, baik dari semangatnya, performanya bahkan hingga konsistensi dalam menjalankannya. Maka, pertanyaan untuk diri ini, pijakan seperti apa yang saya butuhkan untuk melangkah di fase berikutnya? Jawaban dari pertanyaan tersebutlah yang mendasari gerak langkah di fase ini. Selebrasi : mengucap syukur dan terima kasih, menceritakan proses diri dan menerima umpan balik Sekalipun terlihat sederhana, jalankan prosesmu dengan penuh kesungguhan. Prinsip inilah yang saya jalankan selama belajar di kelas Bunda Cekatan ini. Saya bertekad untuk mengerjakan setiap tantangan dengan sungguh-sungguh dan menuliskan ju

Merayakan Kemajuan dengan Menuliskan Apresiasi untuk Pasangan dan Melukiskan Perasaan Diri

Bismillahhirrohmanirrohim… Salah satu ciri khas pembelajaran di Ibu Profesional yang saya sukai adalah, adanya kebiasaan untuk saling mengapresiasi dan berkolaborasi satu sama lain. Ini penting, karena sering saya rasakan, perbedaan pendapat antar ibu satu dengan yang lainnya berujung pada kompetisi dan perpecahan. Saling mengapresiasi itu tidak mudah, karena untuk bisa mengapresiasi orang lain, kita perlu untuk mampu mengapresiasi diri sendiri. Berkolaborasi pun bukan perkara sepele, jauh lebih mudah dan cepat jika bergerak sendiri. Lalu mengapa saling mengapresiasi dan berkolaborasi antar sesama ibu dan perempuan itu penting? Karena sebuah apresiasi identik dengan penerimaan dan penerimaan itu penting bagi seorang perempuan, keberadaan teman yang percaya terhadapnya pun akan menguatkan pijakan diri.   Dan dengan berkolaborasi, sebuah pergerakan akan bisa memiliki dampak yang meluas. Setelah enam pekan saya menjalankan program Mentorship dengan menjadi mentor dan mentee dalam