PROJECT RUANG BERKARYA IBU #2
TUGAS MATERI 3
Setelah membuat 'ruang' untuk unik diri di Tugas Materi 2, tantangan selanjutnya adalah:
Urutkan 'ruang' tersebut berdasarkan prioritas dari dalam keluar, dari lingkar inti yaitu anak dan pasangan, berlanjut ke lingkar luar tetangga, komunitas, dan masyarakat.
Jika di Tugas Materi 2 yang dibuat adalah urusan ranah publik semua, maka sekarang di tugas 3 bisa dibenahi, mulai dari lingkaran inti berlanjut ke lingkaran luar..
Silahkan dibuat kandang waktu produktivitas diri sesuai 'ruang' yang sudah ditetapkan:
✳ Ranah Keluarga
✳ Ranah produktif
Laksanakan dan patuhi waktu yang telah dibuat
Tuliskan tugas dengan menyertakan hashtag:
#RuangBerkaryaIbu
#Proyek2
#TugasMateriTiga
#KenaliPotensimuCiptakanRuangBerkaryamu
Jawaban :
Menilik kembali jawaban saya di tugas 2, maka ranah produktif yang sedang saya jalankan beserta urutan dan kandang waktu hariannya adalah :
• Menjalankan program Home Education untuk Mentari Pagi dan Langit (09.00-11.00 WIB)
• Menjalankan program Cerita Kita (20.00-20.30 WIB)
• Menjalankan program perencanaan dan evaluasi harian dengan rutin dan terstruktur (dini hari dan malam hari)
• Menulis perjalanan proyek keluarga Kumbang Kelana (dini hari)
• Menjalankan program buku Bunda Sayang (11.00-12.00)
Comments
Post a Comment